Ideini.Com | Situs Informasi Terkini!

Situs Media Informasi Online Yang Berisi Info Info Menarik, Terbaru dan Terhangat | Entertaiment | Teknologi | Olahraga | Hiburan

Pengembang Game Berhenti Mendukung Platform Android

Ideini.Com - Pengembang Game Berhenti Mendukung Platform Android, CALIFORNIA – Game pada platform Android memiliki potensi dikembangkan demi meraih minat gamer untuk memainkannya. Namun, terdapat pengembang game yang menyatakan berhenti mengembangkan game besutannya di platform tersebut.
detail berita
Seperti dilansir Electronista, Minggu (11/3/2012), pengembang game Mika Mobile telah memutuskan berhenti mendukung mobile game popular di platform Android. Alasannya, mereka telah menghabiskan 20 persen waktunya untuk mendukung platform, namun hanya mendapatkan kurang dari 5 persen pendapatan perusahaan.
“Saya lebih suka menghabiskan waktu pada konten yang lebih untuk Anda, namun ini tidak menguntungkan bagi saya dengan memodifikasi shader dan format tekstur untuk bekerja pada GPU yang berbeda, atau mendorong keluarnya patch untuk mendukung perangkat baru.” ujar pembicara dari pengembang game Mika Mobile.
Perkembangan gadget maupun perangkat yang berjalan di sistem operasi Android juga akan terus meningkat, sehingga dibutuhkan juga update konten untuk menjaga permainan agar tetap menarik. Selain itu, alasan lain yang terungkap menyatakan bahwa Mika mobile memerlukan investasi besar untuk mendukung platform.
Google Inc diharapkan lebih memperhatikan pengembang game dan bekerja lebih keras untuk mendukung kualitas konten pada perangkat mereka serta menghargai pengembang game atas kerja keras mereka. Jika tidak, kemungkinan pengembang game yang lainnya juga akan mengikuti jejak Mika Mobile.
“Kami menghabiskan ribuan kali di berbagai uji perangkat keras. Ini tampak seperti tindakan tanpa tanda jasa dengan menawarkan aplikasi kita pada platform Android.” terangnya. (tyo)

Sumber: http://www.dailynewsbook.com/pengembang-game-berhenti-mendukung-platform-android.html

Belum ada komentar untuk "Pengembang Game Berhenti Mendukung Platform Android"

Posting Komentar